Aksi bagi-bagi bunga hingga sembako oleh Kapolres Gunungkidul AKBP Edy Bagus Sumantri

Beritainternusa.com,Gunungkidul Dalam rangka peringati HUT Polwan ke-74 2022 Kapolres Gunungkidul AKBP Edy Bagus Sumantri turun ke jalan di pusat Kota Wonosari pada Kamis (11/08/2022) pagi.

Bersama anggota yang lain, ia membagikan bunga hingga paket sembako ke pengendara yang melintas. Ini adalah kegiatan simpatik yang kami lakukan bersama anggota Polwan dari Polres Gunungkidul,” kata Edy.

Berbagai kuntum bunga terutama diberikan pada pengendara perempuan yang melintas. Sedangkan paket sembako diberikan pada sejumlah pengendara ojek online (ojol).

Selain aksi bagi-bagi bunga dan sembako, sejumlah helm standar turut diberikan ke beberapa pengendara sepeda motor. Menurut Edy, pihaknya juga ingin meningkatkan kesadaran pengendara dalam berlalu lintas. Seperti untuk tetap tertib, serta mengenakan helm dengan cara yang tepat,” jelasnya.

Edy berharap pada peringatan HUT ke-74 Polwan ini, para polwan Gunungkidul mampu memberikan kontribusinya ke masyarakat. Terutama dalam upaya pemulihan ekonomi pasca pandemi COVID-19.

Menurutnya, upaya tersebut bisa dilakukan dengan hadir di berbagai kegiatan masyarakat. Tujuannya memastikan ketertiban dan keamanan di lingkungan mereka. Kalau kondisinya tertib dan aman, tentunya bisa berdampak positif pada sektor lain seperti ekonomi,” kata Edy.

Ia juga mengatakan para polwan dari Gunungkidul memiliki peluang untuk mengisi posisi dan jabatan strategis di lingkungan kepolisian. Namun peluang tersebut juga melihat potensi-potensi yang dimiliki.

Wakapolres Gunungkidul Kompol Widya Mustikaningrum juga berharap kesempatan Polwan untuk menduduki jabatan strategis bisa lebih meningkat. Sebab polwan juga memiliki peran dalam institusi kepolisian.

Saya juga berharap para polwan dari Gunungkidul tetap menjadi pengayom dan pelindung masyarakat,” ujar Widya.

[Admin/tbbin]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here