Beritainternusa.com,Pacitan – Upacara adat ceprotan Desa Sekar Kecamatan Donorojo Kabupaten Pacitan dalam rangka bersih Desa batal dilaksanakan hari ini. Acara yang sudah dipersiapkan jauh-jauh hari itu dibatalkan karena mengingat lonjakan kasus Covid-19 di wilayah Jawa Timur dan sekitarnya.Ribuan bluluk atau cengkir yang sudah dipersiapkan oleh kalangan pemuda Desa Sekar untuk acara ceprotan akhirnya tidak berguna lagi.Upacara adat ceprotan sendiri sudah dilakukan turun menurun dari ratusan tahun yang lalu. Dilakukan setiap tahun sekali pada Hari Senin Kliwon bulan Longkang/Dulkangidah sebagai wujud rasa syukur masyarakat Desa Sekar pada Sang Pencipta serta nguri uri atau melestarikan adat budaya leluhur yang telah mendirikan Desa Sekar.Dengan batalnya upacara adat ceprotan ini tentu membuat kecewa masyarakat namun semua harus diterima dengan ikhlas mengingat kondisi pandemi Covid-19 yang belum mereda.Semoga pandemi Covid-19 segera berlalu dan upacara adat ceprotan bisa digelar pada tahun depan dengan suasana aman damai bebas dari Covid-19 dan semoga seluruh warga masyarakat Desa Sekar selalu dalam lindungan Alloh swt Tuhan yang Maha Esa.
[Admin/PH]