Beritainternusa.com,Pacitan – Warga Pacitan digegerkan pasangan suami istri tewas di kamar mandi rumahnya. Pasutri berinisial SI (29) dan YA (49) warga Kebonagung, ini ditemukan tak berbusana, dengan pintu kamar mandi terkunci dari dalam.
Sejauh ini penyebab kematian belum diketahui,” kata Kapolsek Kebonagung Iptu Giyarno kepada detikcom, Senin (14/12/2020).
Informasi dihimpun, peristiwa itu pertama kali diketahui oleh putra almarhum, Minggu (13/12/2020) malam. Saat itu saksi yang baru berusia 15 tahun bermaksud buang air kecil.
Mengetahui pintu kamar mandi terkunci, dia pun berusaha melongok dari lubang jendela. Betapa terkejutnya manakala melihat orangtuanya tewas tanpa busana.
Diketahui keduanya sudah meninggal,” tambah kapolsek.
Polisi yang mendapat laporan pasangan suami istri di kamar mandi langsung mendatangi lokasi dan melakukan olah TKP. Mereka datang bersama personel kesehatan ber-APD lengkap.
Sampai berita ini diturunkan penyebab kematian pasangan suami istri tersebut belum diketahui.
[Admin/dt]