Walikota Bogor Bima Arya

Beritainternusa.com,Jabar – Wali Kota Bogor, Bima Arya, dinyatakan positif virus Corona atau Covid-19. Kepastian itu didapat setelah hasil pemeriksaan Bima pada 17 Maret 2020 di RS Bogor Senior Hospital keluar.

“Kamis sore, tanggal 19 Maret 2020, Wali Kota Bogor Bima Arya, telah menerima hasil tes Swab yang menunjukkan positif Covid-19,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Kadis Kesehatan Kota Bogor, Sri Nowo Retno, lewat keterangan tertulis yang diterima wartawan , Kamis (19/3) malam.

Dia menambahkan, berbagai protokol yang berlaku sudah dijalankan oleh Wali Kota Bogor bersama jajaran pejabat Pemkot yang lain sejak Senin 16 Maret 2020 lalu, sepulang dari kunjungan kerja ke Turki dan Azerbaijan.

Protokol ini termasuk mendapat pengawasan ketat sebagai Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan menjalani tes untuk memantau kemungkinan terpapar COVID-19.

Saat ini, Bima menjalai isolasi di RSUD Kota Bogor sejak Kamis malam, 19 Maret 2020. Bima memercayakan sepenuhnya penanganan masa isolasi dirinya di RSUD Kota Bogor karena sudah sangat siap untuk merawat pasien Covid-19.

“Selama minimal 14 hari ke depan. RSUD Bogor memang sejak jauh-jauh hari mempersiapkan segala hal yang dibutuhkan untuk mengantisipasi wabah Covid-19 di Kota Bogor,” imbuh Sri.

Untuk pelaksanaan pemerintahan kota, dipastikan tetap berjalan seperti biasa di bawah koordinasi Wakil Wali Kota.

“Kami mohon doa bagi kesembuhan Wali Kota dan seluruh pasien yang dirawat, agar segera pulih dan beraktivitas kembali. Demikian pula Wali Kota juga selalu mendoakan keselamatan dan kesehatan seluruh warga Kota Bogor,” ujar Sri. [Har]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here