Sandiaga Uno

Beritainternusa.com,Jakarta – Nurmansjah Lubis dan Riza Patria akan bertarung menjadi penggantiSandiaga Salahuddin Uno     sebagai Wakil Gubernur DKIJakarta   . Dua nama politikus ini akan mendampingi Anies Baswedan memimpin DKI Jakarta hingga 2022 mendatang.

Sandi mengaku mengenal keduanya secara pribadi. Dia juga menilai Nurmansjah dan Riza sama-sama berpotensi. Apalagi mereka sudah melewati serangkaian proses sebelum diajukan ke DPRD DKI Jakarta.

Dia menyebut tugas sebagai wakil gubernur berat karena harus segera mengeksekusi kebijakan-kebijakan Pemprov DKI Jakarta.

“Kami berharap segera terpilih, siapapun,” kata Sandi di Jakarta Selatan, Sabtu (7/3).

Sebagai mantan Wagub DKI, Sandi menyebut tugas besar penggantinya nanti yakni di bidang ekonomi. Wagub baru harus bisa memastikan Pemprov DKI tetap menjaga pertumbuhan lapangan pekerjaan.

Kedua, memasuki bulan Ramadan dan musim lebaran, Wagub baru harus bisa memastikan stabilitas harga bahan pangan. “Tugas utama Wagub yang saya jalankan seperti memastikan harga-harga tidak bergejolak,” kata Sandi.

Ketiga, Wagub terpilih harus membantu Anies Baswedan menyelesaikan beberapa agenda penting. Misalnya penanganan banjir yang belakangan menjadi sorotan masyarakat. Sebab dia melihat masyarakat sudah terlalu lama menunggu proses penyelesaiannya.

“Kami sangat berharap wagub yang baru bisa langsung tandem dengan Pak Anies untuk hadir di tengah masyarakat,” kata Sandi.

Tak lupa, Sandi memberikan saran kepada Wagub terpilih yang bakal mendampingi Anies. Menurutnya, Anies tipikal orang yang cukup dinamis. Sehingga, pendampingnya harus proaktif dan terus berinovasi.

“Karena kalau by text book saja di DKI itu tidak akan bisa menyelesaikan masalah,” ujar Sandi.

Perlu ada inovasi dan membuat regulasi yang bisa memberikan pelayanan kepada publik dengan baik. Ini sangat penting karena Jakarta menjadi sorotan semua mata. Apalagi, sosok Wagub sudah lama dinantikan.

“Ini resikonya besar, karena sorotan wagub apalagi sudah menunggu lama, harus sabar-sabar, jangan baperan,” kata Sandi mengakhiri.[Har]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here