Beritainternusa.com, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengingikan seluruh jajaran pegawai di Pemprov DKI Jakarta menjadi contoh dalam merespon dan menghadapi suatu bencana.
Hal itu disampaikan Anies dalam acara simulasi tanggap bencana di Balai Kota dalam rangka Hari Kesiapsiagaan Nasional, Jumat (27/4).
Acara simulasi tersebut melibatkan sejumlah pihak di antaranya Biro Umum Pemprov DKI Jakarta, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI, Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatqn (PKP), dan lainnya.
“Pegawai Pemprov DKI harus jadi contoh dalam merenspon dan menghadapi bencana dengan aman,” kata Anies.
Anies menyampaikan datangnya bencana tidak pernah bisa dipresidiksi, karenanya masyarakat wajib memiliki kesadaran tentang bencana. Apalagi, Indonesia maupun Jakarta merupakan wilayah yang memiliki resiko bencana cukup besar.
“Tanggung jawab kita harus bisa respon dengan baik, punya kesadaran dan pengetahuan bertindak,” ujar Anies.
Ia pun berharap dengan adanya simulasi tanggap bencana di lingkungan Balai Kota, para anak buahnya siap dan tanggap jika sewaktu-waktu terjadi bencana.
Lebih lanjut, Anies juga mengingatkan tiga kunci dalam menghadapi bencana seperti yang ia terapkan saat menghadapi banjir di Jakarta beberapa waktu lalu, yakni siaga, tanggap, dan galang. “(Tapi) keselamatan nomor satu,” ucapnya.